Cara Tepat Mengobati Penyakit Ulcer pada Ikan Koi

Melakukan pemeliharaan dan pembudidayaan ikan koi dengan cara yang salah dan tidak sesuai dengan kriteria yang ditentukan maka bisa mengakibatkan berbagai macam dampak. Dampak buruk yang sering terjadi adalah terserangnya ikan koi oleh penyakit yang bisa saja membuat ikan koi memiliki tampilan yang berbeda dan juga lebih buruk adalah kematian.

Jenis penyakit yang cukup berbahaya dan perlu dihindari adalah penyakit Ulcer. Jenis dari Penyakit ini bisa disebabkan oleh beberapa hal Salah satunya adalah serangan dari bakteri Aeromonas, Pseudomonas dan Myobacter.

Gejala Ulcer pada Koi

Jika ikan koi terkena penyakit Ulcer maka akan terjadi beberapa gejala yang dialami. Gejala tersebut juga memiliki beberapa tahapan yang bisa sangat berpengaruh tidak hanya dari bentuk tubuh yang berbeda dari biasanya namun juga perilaku ikan koi tersebut.

Gejala awal yang biasanya terjadi pada ikan koi yang terkena penyakit Ulcer adalah pada tahap awal ulcer tampak hanya beberapa sisik berdarah kemudian berubah menjadi borok/luka, tahap selanjutnya luka semakin membesar sehingga tampak seperti luka dengan sekeliling tepi berdarah dan ditengahnya terlihat nanah, tubuh ikan semakin lama semakin kurus karena bakteri ini sifatnya menyerap nutrisi ikan, dalam beberapa kasus diikuti dengan pop eye. Hingga pada gejala selanjutnya Jika ikan koi masih belum bisa sembuh luka borok yang cukup didalam, daya tahan tubuh jadi alami penurunan, mengeluarkan nanah. Tidak hanya berhenti sampai di situ karena apabila pada gejala lanjutan yang terjadi pada ikan koi masih belum bisa tertangani dengan baik dan benar maka akan terjadi gejala akut , , dan bisa saja ikan koi tersebut tidak terselamatkan.

Cara Mengatasi Ulcer

Ada berbagai macam hal dan cara untuk mengatasi ikan koi yang sudah terlanjur terkena penyakit Ulcer agar cepat pulih. Penanganan yang tepat juga bisa dilakukan dengan memberikan berbagai macam treatment yang sesuai dengan standar dan cara yang benar seperti melakukan pengobatan hingga melakukan cara preventif untuk menghindari ikan koi dari berbagai macam penyakit seperti salah satunya penyakit Ulcer.

Tips Pengobatan Ulcer

Pengobatan untuk ikan koi bisa dilakukan dengan beberapa cara. Cara pengobatan awal yang dapat dilakukan untuk ikan koi yang sudah terkena penyakit Ulcer adalah dengan Perbaiki parameter air kolam dan ikan yang terjangkit ulcer dipindahkan ke bak karantina, Untuk ulcer ringan (masih tahap awal perendaman kedalam larutan garam 5 gram/L bisa menyembuhkan ulcer sampai ke Untuk ulcer yang terlanjur parah dapat diberikan pengobatan oral 2 gr Oxytetracycline dicampur kedalam 1 kg pakan. Jika ikan sudah tidak mau makan maka antibiotik dapat diberikan melalui perendaman Oxytetracicline dengan takaran 20 gr untuk setiap 1000 liter air, atau antibiotic lainnya sesuai takaran yang dianjurkansampai sembuh.

Jika anda ingin melakukan pengobatan secara alami maka anda bisa memanfaatkan berbagai macam bahan seperti diantaranya:

  1. Daun ketapang
  2. Garam ikan dapat diberikan dikolam untuk mengikat nitrit
  3. Daun sirsat

Cara Pencegahan Ulcer pada Koi

Tentu anda pernah mendengar jika lebih baik mencegah daripada mengobati. Untuk itu pencegahan juga dapat dilakukan agar ikan koi dapat terhindar dari berbagai macam penyakit seperti penyakit Ulcer yaitu dengan cara:

  • Jaga kebersihan kolam
  • Jangan menggunakan probiotik secara berlebihan
  • Jangan memasukan ikan baru tampa proses karantina

Untuk itu bagi Anda yang saat ini berminat memelihara atau membudidayakan ikan koi namun ingin ikan koi yang terbebas dari penyakit dengan jaminan kualitas, makanya kita mendapatkannya dan membelinya di tempat kami.

Kami menyediakan berbagai jenis ikan koi indukan dan bibit ikan koi yang dapat Anda pilih sesuai dengan kebutuhan dan keinginan anda. Anda bisa langsung menghubungi kami pada kontak yang telah kami sediakan Apabila Anda berminat untuk mendapatkan ikan koi terbaik yang kami jual.

Layanan DutaKoi.com